Minggu, 02 Oktober 2016

Akhlak Yang Tak Bisa Sesempurna Rasulullah



Ya Rasulullah...
Begitu mulianya akhlakmu Ya Rasul.
Bagaimana aku bisa meneladanimu ?
Sedang ku sangatlah hina.
Manusia paling buruk dalam akhlak dan iman.
Bagaimana aku bisa kau panggil sebagai umatmu kelak Ya Rasul ?
Sedang ku belum bisa menerapkan kemuliaan akhlakmu di dunia ini.
.
Diri ini sangatlah buruk Ya Rasul.
Mungkin sudah banyak keberhasilanku menjadikan oranglain benci terhadapku.
Sedang ku selalu bermimpi untuk menjadi sepertimu.
Baik akhlaknya, santun perangainya, dan ikhlas mendapati apapun karena-Nya.
Tapi lagi-lagi aku gagal.
Meski dalam hati terdalam ini selalu ada cahaya petunjuk.
.
Namun, apalah arti cahaya dalam hati ini.
Kebaikan yang hanya dipendam sendiri dalam niat tanpa ada penerapan.
Apalah artinya jika tanpa habluminannas.
.
Ya Rasulullah.
Seandainya kau masih ada.
Akan aku ikuti kemana saja kau pergi.
Meski ku harus merangkak.
Agar aku selalu bisa mengikuti juga akhlak dan perangaimu yang menyejukkan itu.
.
Ya Rabbi.
Maafkanlah diri ini yang tak sempurna dalam meneladani kekasih-Mu.
Minim dalam penerapannya.
Teralu angkuh dan malas.
.
Ya Rabbi.
Maafkanlah juga mereka yang tidak mengerti seperti apa isi hati ini.
Maafkanlah pandangan salah mereka terhadapku dan akhlakku.
Memang sesungguhnya aku tidak hanya hina dimata-Mu.
Tetapi juga hina di mata mereka.
.
Namun Ya Rabb...
Tiada yang lebih mengerti seperti apa diri ini selain hanya Engkau.
Niatan di setiap perilaku dan perkataanku.
Sungguh hanyalah aku dan Engkau yang tahu.
.
Ya Rasulullah
Aku selalu menitipkan shalawat dan salamku kepadamu.
Setiap hari.
Aku rindu Ya Rasul.
Inginku bertemu denganmu walau hanya sekedar dalam mimpi.
.
Sebagai obat dari kerinduan ini akan ku terapkan akhlak dan iman yang sempurna.
Meski tak akan sesempurna engkau.
Ya Rasul...
Berilah aku keselamatan di Padang Mahsyar kelak.
Genggamlah tangan ini ketika berada di jembatan Sirath.
Selamatkanlah.
Selamatkanlah.
.
Ya Rabbi...
Bimbinglah hati ini untuk terus dapat melihat cahaya kebaikan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar